Unik dan Menarik, Ini 5 Model Rumah 2 Lantai yang Bisa Jadi Referensi Anda
Saat ini, rumah 2 lantai sangat diminati oleh masyarakat Indonesia. Sebab, dengan adanya dua lantai, Anda bisa mendapatkan banyak ruangan tanpa membutuhkan lahan yang luas. Selain itu, rumah bertingkat 2 mampu memberikan kesan mewah nan elegan karena tampak megah dari luar.
Apakah Anda berencana membeli atau membangun rumah 2 lantai? Jika ya, Anda perlu mencari terlebih dahulu seperti apa model rumah 2 lantai yang tengah tren saat ini. Model rumah yang unik, menarik, dan tren akan membuat Anda semakin bersemangat untuk tinggal di dalamnya. Artikel ini telah menyiapkan sederet model rumah 2 lantai yang bisa menjadi referensi Anda.
Model Rumah 2 Lantai Klasik
Untuk Anda yang menyukai rumah dengan pilar yang besar dan tinggi maka model rumah klasik ini bisa menjadi pilihan. Dengan ciri khas menggunakan bebatuan alam sebagai dekorasinya, rumah klasik dinilai lebih elegan dan mewah. Namun, sayangnya rumah model klasik kurang cocok digunakan jika ukuran lahan kurang luas sehingga jika Anda berminat untuk membuat rumah dengan konsep klasik harus menyediakan tanah yang luas dan lapang.
Model Rumah 2 Lantai Kayu
Menghadirkan suasana alami dan hangat di rumah, rumah model kayu merupakan salah satu konsep yang timeless. Adanya nuansa alami dan terlihat sejuk membuat model rumah satu ini diminati oleh banyak orang. Jika ingin menggunakan model rumah 2 lantai dari kayu, pastikan material kayu yang digunakan kokoh dan Anda perlu melakukan pengecekan rutin agar kayu tidak dimakan rayap.
Model Rumah 2 Lantai Container
Model rumah 2 lantai satu ini terbilang unik karena menggunakan kontainer sebagai konstruksi bangunannya. Anda tidak perlu membeli semen, kerangka besi atau pasir untuk membuat rumah. Cukup menyediakan kontainer bekas dengan ukuran yang besar sejumlah 2 buah dan rumah 2 lantai pun jadi!
Model Rumah 2 Lantai Segitiga
Apabila Anda ingin membuat rumah namun lahan yang tersedia tidaklah luas maka memilih model rumah 2 lantai berbentuk segitiga bisa dijadikan solusi. Dengan kaca yang transparan pada bagian depan rumah, membuat model rumah satu ini terlihat lebih estetik dan unik. Pembangunan untuk rumah dengan desain segitiga seperti ini tergolong lebih cepat daripada model rumah lantai 2 yang lainnya.
Model Rumah 2 Lantai Modern Tropis
Model rumah 2 lantai yang paling diminati masyarakat Indonesia adalah modern tropis. Ini dikarenakan model rumah ini memiliki segudang keunggulan, salah satunya adalah pencahayaan rumah yang baik dengan adanya jendela besar di tiap ruangan. Meskipun banyak jendela besar untuk menerangi rumah secara alami, namun hunian tetap akan terasa sejuk karena adanya ventilasi udara yang cukup. Model rumahnya pun memberikan kesan mewah elegan dan modern alias seperti rumah kekinian.
Baca juga: Rumah 2 Lantai Mungil Cantik Ini Punya Interior yang Estetik
Setelah mengetahui berbagai model rumah 2 lantai, manakah model rumah bertingkat pilihan Anda? Jika tertarik dengan model modern tropis dan menginginkan rumah yang sudah siap huni, artikel ini merekomendasikan Premier Estate 2.
Perumahan yang berada di kawasan Jatiwarna, Bekasi, ini dibangun oleh Premier Qualitas Indonesia, developer perumahan terkemuka yang telah membangun lebih dari 5.000 unit rumah di Jabodetabek. Premier Estate 2 menawarkan berbagai tipe hunian nyaman dengan konsep modern tropis yang menggunakan material berkualitas tinggi.
Terdapat 3 tipe rumah 2 lantai yang dimiliki perumahan ini, ada tipe Biarritz, Chamonix, dan Dancourt yang memiliki luas bangunan berbeda yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Untuk menunjang kenyamanan penghuni, lingkungan sekitar perumahannya pun dibuat seasri dan senyaman mungkin dengan dikelilingi pepohonan rindang, serta ada danau luas.
Fasilitas penunjang pun di perumahan ini sangat lengkap. Anda yang suka lari pagi tersedia jogging track. Ada pula clubhouse yang terdiri dari kolam renang dan pusat kebugaran untuk menemani olahraga Anda sehari-hari. Selain itu, ada juga taman bermain untuk si kecil. Keamanan hunian pun terjamin, hanya terdapat satu gate untuk keluar masuk perumahan dengan keamanan 24 jam.
Anda pun dapat dengan mudah pergi ke fasilitas umum mana pun karena lokasi Premier Estate 2 strategis sehingga memudahkan Anda untuk bepergian dalam dan luar kota. Anda hanya perlu menempuh 25 menit untuk pergi ke Bandara Halim Perdana Kusuma, International Jakarta Korean School, dan Royale Jakarta Golf Club. Selain itu, perumahan ini juga dekat dengan gerbang tol Taman Mini dan tol Jatiwarna.
Dikarenakan ketersediaan unit terbatas, Anda bisa segera bertanya atau memesan unit melalui Tim Sales Executive Premier Qualitas Indonesia dengan klik ikon WhatsApp yang tertera di bawah ini. Sementara, untuk mendapatkan banyak penawaran menarik, Anda bisa klik di sini.