Sederet Persyaratan dan Simulasi KPR CIMB Niaga
Kini, pembelian rumah bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu tunai dan kredit. Untuk kredit pembelian rumah biasanya dikenal dengan sebutan KPR atau Kredit Pemilikan Rumah, yang umumnya disediakan oleh lembaga perbankan. Meski disediakan bank, namun KPR bersifat aman dan resmi karena diawasi oleh pemerintah.
KPR CIMB Niaga merupakan salah satu program KPR yang diminati oleh banyak masyarakat Indonesia karena suku bunganya yang kompetitif. Jika Anda tertarik dengan pengajuan KPR dari bank tersebut untuk pembelian hunian, alangkah baiknya memahami persyaratan, simulasi KPR CIMB Niaga, dan segala informasi yang berkaitan. Untuk itu, simak pembahasan lengkap dan mendetail mengenai KPR CIMB Niaga, dari syarat, keunggulan hingga simulasi KPR CIMB Niaga.
Persyaratan KPR CIMB Niaga
Untuk Anda yang ingin mengajukan pembayaran KPR atau ingin melakukan simulasi KPR CIMB Niaga, terdapat beberapa syarat yang perlu dipenuhi dan lengkapi, yakni sebagai berikut:
Anda sebagai pemohon merupakan perorangan, bukan badan usaha
Berstatus sebagai Warga Negara Indonesia yang berusia minimal 21 tahun
Usia maksimal akhir pada masa kredit maksimal 58 tahun untuk karyawan dan 70 tahun untuk wiraswasta atau profesional
Memiliki masa kerja sebagai pengusaha dan karyawan minimal 2 tahun
Berpenghasilan tetap dengan minimal 5 juta rupiah
Memiliki tabungan di Bank CIMB Niaga sebagai salah satu bentuk membantu mempermudah pembayaran autodebet
Simulasi KPR CIMB Niaga
Biasanya hal yang kerap ditanyakan calon debitur adalah berapa besar cicilan yang harus dibayar setiap bulan. Melalui adanya fitur simulasi KPR CIMB Niaga pada website resmi bank tersebut, Anda tak harus repot datang ke bank untuk menanyakannya. Cukup masukkan sejumlah data, seperti jumlah pendapatan pokok, estimasi cicilan setiap bulan, lama pinjaman, bunga pinjaman, uang muka dari harga rumah, dan kemampuan angsuran Anda. Nantinya simulasi KPR CIMB Niaga yang berupa kalkulator tersebut dapat otomatis menghitung nominal cicilan Anda setiap bulan dengan suku bunga yang tengah berlaku.
Keunggulan KPR CIMB Niaga
Setelah mengetahui persyaratan dan simulasi KPR CIMB Niaga, mungkin Anda semakin penasaran dengan pinjaman dari bank tersebut. Berikut ini beberapa keunggulan dari KPR CIMB Niaga:
Persyaratan pengajuan KPR mudah
Uang DP mulai dari 5% dari harga rumah
Tenor bisa sampai 25 tahun
Suku bunga ekonomis dan kompetitif
Tujuan pembiayaannya beragam, tak hanya rumah
Bukti pembayaran cicilan dalam bentuk e-statement
Pengambilan jaminan lunas bisa dilakukan 3 hari usai tanggal lunas
Itu dia beberapa persyaratan, simulasi, dan keunggulan dari KPR CIMB Niaga yang diharapkan dapat membantu Anda dalam proses pembayaran KPR secara mudah dan cepat.
Baca juga: Kenali 2 Jenis KPR BTN Beserta Syarat dan Keunggulannya
Apabila tertarik dengan KPR CIMB Niaga dan tengah mencari hunian yang diimpikan, Anda bisa melihat pilihan hunian eksklusif dari Premier Qualitas Indonesia. Sebab, developer perumahan ini bekerja sama dengan beberapa bank partner, salah satunya Bank CIMB Niaga, untuk pembayaran KPR.
Terdapat dua proyek perumahan unggulan dari Premier Qualitas Indonesia, yaitu Pavilia at Premier Estate 2 yang terletak di Jatiwarna, Bekasi dan Premier Estate 3 yang terletak di lokasi Kranggan, Cibubur. Selain menyediakan sistem pembayaran KPR CIMB Niaga, dua perumahan ini juga menawarkan fasilitas penunjang lengkap di masing-masing kawasannya dan pastinya lokasinya strategis ke mana pun.
Premier Qualitas Indonesia menawarkan promo khusus untuk setiap pembelian unit di Pavilia at Premier Estate 2 dan Premier Estate 3. Mulai dari Free Canopy, Free PPN, Free 50% BPHTB, BBN, AJB, hingga serah terima yang bisa dilakukan di tahun 2022. Untuk pertanyaan terkait pengajuan KPR CIMB Niaga di Premier Qualitas Indonesia lebih lanjut atau ingin menanyakan ketersediaan tipe unit ada apa saja, Anda bisa chat Sales Executive developer ini dengan cara klik ikon WhatsApp di bawah ini atau juga bisa klik di sini.