Mengenal Rumah Tropis Modern dan Cara Membangunnya
Memiliki rumah di kawasan khatulistiwa membutuhkan konsep khusus agar tetap bisa tinggal nyaman di tengah cuaca yang terik dan curah hujan tinggi. Salah satu konsep rumah yang banyak digunakan adalah rumah tropis modern. Sesuai namanya, rumah tropis modern ditujukan untuk hadirkan suasana tropis ke dalam rumah, namun tidak terasa panas dan tetap kekinian.
Selain memberikan kenyamanan, kehadiran rumah tropis modern cocok untuk keluarga yang ingin lebih sering menghabiskan waktu di tempat tinggal. Desain rumah yang tidak membosankan akan membuat penghuninya betah dan mendapatkan quality time yang menyenangkan sehingga bisa meningkatkan bonding satu sama lain. Apabila tertarik dengan konsep rumah tropis modern, mari mengenalnya lebih lanjut berikut ini, dari pengertian, inspirasi, hingga cara membangunnya.
Pengertian Rumah Tropis Modern
Sebagai negara yang berada di garis khatulistiwa, Indonesia memiliki iklim bersifat tropis lembab. Kondisi iklim ini dipengaruhi oleh penyinaran matahari yang terus berjalan sepanjang hari dan curah hujan yang tinggi. Iklim tropis pun memiliki kelembaban udara yang tinggi sehingga material bangunannya akan mudah lapuk. Untuk itu, rumah tropis modern dibuat agar tahan terhadap kondisi iklim tropis lembab. Dengan berbagai rancangan teknis dan struktur, konsep rumah ini dibuat agar bisa tahan terhadap kelembaban udara dan curah hujan tinggi, serta suhu panas sepanjang hari.
Sementara, untuk konsep modern yang dihadirkan di rumah tropis modern, menunjukkan desain kekinian yang tidak ketinggalan zaman. Jadi, konsep rumah ini cocok diterapkan kapan pun karena bersifat timeless.
Inspirasi Rumah Tropis Modern
Untuk menjadi gambaran dalam membangun rumah tropis modern, artikel ini akan memberikan sejumlah inspirasi yang mungkin bisa Anda terapkan. Konsep rumah ini idealnya menggunakan warna netral, seperti putih, krem, coklat muda, dan abu-abu muda, yang sekiranya warnanya tak menyerap panas di dalam rumah. Di depan rumah juga dilengkapi taman kecil yang bisa Anda taruh tanaman tropis atau bunga cantik. Selain menambah kesan tropis di rumah, juga bisa menambah pasokan oksigen dan tentunya mempercantik hunian.
Selain itu, pada bagian atapnya dibentuk miring untuk menjaga suhu tetap stabil. Anda pun bisa menambahkan jendela besar untuk memaksimalkan pencahayaan alami dan sirkulasi udara agar bisa masuk ke dalam rumah secara cukup.
Cara Membangun Rumah Tropis Modern
Buat Ruang Void
Dikarenakan udara yang lembab dan cuaca yang panas, rumah sempit akan terasa panas dan sumpek pada iklim tropis. Nah, untuk membantu sirkulasi udara di dalam rumah, Anda bisa menerapkan volume atap yang luas. Untuk membuat ruang void, Anda bisa menata rumah dengan konsep open space agar udara tak terasa tersumbat.
2. Gunakan Jendela Besar
Untuk membuat rumah terasa lebih sejuk dan nyaman, Anda bisa menggunakan jendela besar untuk melancarkan sirkulasi udara. Jendela besar bila dipadukan dengan ruang void yang luas akan berfungsi sebagai kantung udara untuk membawa hawa kesegaran pada rumah.
3. Perbanyak Tanaman
Rumah tropis modern sudah pasti cocok dipadukan dengan tanaman hijau. Untuk menambah nuansa tropis, Anda bisa menggunakan tanaman, seperti monstera anthurium, kamboja, atau succulent yang tengah tren saat ini. Jika memiliki lahan terbatas, solusinya bisa menggunakan konsep vertical garden.
Baca juga: Contek Desain Rumah Tropis Modern Berikut, Ada Inspirasi untuk Setiap Ruangannya
Rumah tropis modern memang menarik untuk diterapkan, terlebih di Indonesia. Dengan mengikuti sejumlah inspirasi dan tips di atas, rumah Anda akan terasa nyaman dihuni dalam berbagai cuaca apa pun.
Jika menyukai konsep rumah tropis modern dan ingin membeli yang sudah siap huni, Anda bisa membelinya di salah satu hunian yang dibangun oleh Premier Qualitas Indonesia. Developer ternama ini telah berpengalaman membangun rumah tropis modern lebih dari 5.000 unit di kawasan Jabodetabek.
Nah, bagi Anda yang tengah mencari rumah di Cibubur atau Bekasi, artikel ini menyarankan membeli di perumahan unggulan Premier Qualitas Indonesia, yaitu Pavilia at Premier Estate 2 di Jatiwarna, Bekasi dan Premier Estate 3 Extension di Kranggan, Cibubur. Kedua perumahan ini menawarkan konsep rumah tersebut dengan 2 tingkat, serta tersedia banyak tipe yang memiliki luas tanah dan luas bangunan yang berbeda. Kedua perumahan tersebut pun berada di lokasi strategis dan di dalam kawasannya tersedia banyak fasilitas penunjang untuk memenuhi gaya hidup penghuninya.
Menariknya di bulan September 2022 ini, Premier Qualitas Indonesia memberikan banyak penawaran menarik untuk pembelian unit di Pavilia at Premier Estate 2 dan Premier Estate 3 Extension. Dengan begitu, apa pun pilihan unit dan perumahannya Anda tetap akan mendapatkan banyak keuntungan.
Di Pavilia at Premier Estate 2 saat ini tengah diselenggarakan program House of The Month untuk tipe Fresnay Special unit AD2 (LT 136m2/LB 138m2) dengan harganya 3,3 miliar. Jika membeli unit ini Anda bisa mendapatkan gratis kanopi cantik sekaligus juga AC 1 unit atau peningkatan HAK yang memiliki syarat ketentuan tertentu. Selain itu, serah terima kunci bisa dilakukan di tahun 2022, serta ada potongan harga hingga 50% untuk pembayaran BBN, AJB, dan BPHTB.
Ada juga penawaran menarik bila ingin membeli rumah sekaligus mendapatkan kitchen set dari merk IKEA di Pavilia at Premier Estate 2. Pilihan unitnya ada tiga, yaitu tipe Fresnay Standard unit AF1 dan AF3, serta Fresnay Special unit AE5 yang kisaran harganya 3,5 miliaran. Jika membeli salah satu unit tersebut akan mendapatkan potongan 50% AJB, BPHTB, dan BBN, serta juga gratis kanopi cantik yang memiliki syarat ketentuan tertentu.
Sementara, setiap pembelian unit apa pun di Premier Estate 3 Extension akan mendapatkan potongan harga sampai 50% untuk BBN, AJB, dan BPHTB, serta juga gratis kanopi asbes yang memiliki syarat ketentuan berlaku. Dikarenakan jumlah unitnya terbatas, jangan sampai kehabisan, langsung hubungi Tim Sales Executive Premier Qualitas Indonesia untuk melakukan reservasi sekarang juga. Caranya mudah, Anda bisa klik di sini atau juga bisa klik ikon WhatsApp yang ada di pojok kanan bawah berikut ini.