5 Tips Membeli Rumah untuk Pemula, Dijamin Aman dan Tidak Merugi

Bagi pemula, segala sesuatu merupakan hal baru sehingga harus ekstra hati-hati sebelum bertindak memilih investasi agar tidak merugikan. Salah satu contohnya ketika membeli rumah yang harga unitnya bisa mencapai miliaran rupiah. Bisa dibayangkan seperti apa sedihnya bila Anda merugi, seperti tidak mendapatkan rumah sesuai ekspektasi di awal.

Untuk menghindari maraknya kasus merugikan akibat penjualan rumah, Anda perlu melakukan pencegahan sejak awal dengan mengetahui tips membeli rumah terlebih dahulu. Berikut ini beberapa tips membeli rumah yang aman bagi Anda yang awam tanpa takut kena tipu.

Pastikan Rumah di Lokasi Tepat

tips membeli rumah dengan pastikan lokasinya

Untuk langkah awal, tips membeli rumah yang sangat penting diperhatikan adalah lokasi huniannya. Anda wajib melakukan survey bahwa kawasan hunian tersebut harus tepat dibangun di lokasi yang dijanjikan. Lalu, lokasi juga tidak hanya berpengaruh pada harga, tapi juga kemudahan mobilitas sehari-hari. Sebagai contoh, rumah yang lokasinya dekat dengan kantor akan memudahkan Anda kerja, bahkan saking dekatnya bisa dengan berjalan kaki saja.

Lokasi pun mempengaruhi biaya transportasi selama beraktivitas. Jika lokasinya strategis ke berbagai tempat maka Anda tidak perlu mengeluarkan biaya transportasi apa pun, alhasil uangnya pun bisa disimpan dan digunakan untuk kebutuhan lain.

Perhitungkan Biayanya

tips membeli rumah dengan perhitungkan biaya

Perhitungkan jumlah biaya yang perlu dikeluarkan untuk mendapatkan rumah impian karena ini juga merupakan salah satu tips membeli rumah. Biaya di sini tak hanya untuk membeli rumah, tapi untuk membayar uang DP dan mengurus segala legalitas persyaratan dokumen sampai kepemilikan sah atas nama Anda. Anda harus mempersiapkan sedari awal karena pasti akan mempengaruhi kelancaran keseluruhan pembayaran untuk proses kepemilikan. Buatlah perhitungan secara jelas disertai dengan kegunaannya untuk apa sehingga nantinya Anda tahu rincian total biaya yang perlu disiapkan dari awal. 

Pilih Developer Terpercaya

tips membeli rumah dengan pilih developer terpercaya

Tips membeli rumah berikut ini kerap disepelekan. Meskipun suatu developer telah membangun banyak rumah, tak ada salahnya Anda mencari informasi lebih detail, terutama rekam jejak mengenai developer yang bersangkutan. Siapa tahu beberapa tahun sebelumnya mereka mengalami masalah penjualan, ini bisa menjadi pertimbangan untuk lanjut memilih mereka atau tidak karena menyangkut integritas, profesionalisme, dan reputasi developer tersebut di mata konsumen. 

Baca juga: Waspada Oknum Bodong! Simak 7 Tips Memilih Developer Perumahan Terpercaya

Lahan Hunian harus Legal

tips membeli rumah dengan pilih yang legal

Teliti merupakan salah satu tips membeli rumah. Anda perlu teliti dalam memilih rumah apakah legal atau tidak karena tidak menutup kemungkinan jika pembangunan hunian berada di lahan ilegal atau bersengketa sehingga kepemilikannya tidak sah, serta berpotensi bermasalah kedepannya. Untuk pengecekan legalitas ini bisa dilihat dari sertifikat dan kelengkapan dokumen legal lainnya yang berkaitan dengan rumah serta lahan tersebut.

Anda bisa menggunakan jasa notaris terpercaya untuk membantu membuktikan legalitas rumah tersebut. Tak hanya rumah pilihan Anda, tapi juga bisa rumah lain di sekitar yang dikelola oleh developer yang sama. Tips membeli rumah berikut ini akan membantu Anda agar tidak menjadi korban developer bodong.

Hindari Transaksi melalui Pihak Ketiga

tips membeli rumah dengan hindari melalui pihak ketiga

Mengingat pembayaran merupakan momen krusial sekaligus berisiko tinggi dalam suatu pembelian, termasuk pembelian rumah. Untuk itu, tips membeli rumah berikutnya adalah melakukan pembelian secara perorangan tanpa melibatkan pihak ketiga. Sebab, terkadang jika menggunakan pihak ketiga, letak risikonya justru berada di pihak mereka. Bayangkan bila pihak ketiga tidak amanah dalam menyampaikan uang kepada developer, tentunya yang akan dicari-cari adalah Anda. Sedekat apa pun hubungan dengan pihak ketiga, tidak disarankan menggunakan perantara dalam membeli rumah. 

Setelah membaca poin-poin tips membeli rumah di atas, apakah Anda sudah semakin yakin dan siap untuk membeli hunian? Jika iya, untuk memudahkan Anda membeli rumah, artikel ini merekomendasikan untuk membeli hunian di Premier Qualitas Indonesia. Untuk yang belum tahu, Premier Qualitas Indonesia merupakan salah satu developer ternama dan terpercaya di Indonesia yang telah berhasil membangun 24 proyek hunian eksklusif di kawasan Jabodetabek.

Dua proyek hunian yang menjadi unggulannya saat ini, yaitu Pavilia at Premier Estate 2 di Jatiwarna, Bekasi dan Premier Estate 3 di Kranggan, Cibubur. Legalitas kepemilikan lahan di kedua proyek ini sudah sah dan termasuk setiap unit rumah juga diurus dan diserah terimakan surat-surat legalitasnya dengan baik untuk kepemilikan kepada konsumen sah yang sudah membeli. 

Dari sisi konsep kedua proyek ini, setiap proyek perumahannya menawarkan banyak pilihan hunian dengan luas tanah dan bangunan berbeda yang didesain menggunakan konsep modern tropis. Konsep ini cocok diterapkan di Indonesia yang memiliki iklim tropis lembab, di mana dari segi bangunannya mampu menahan curah hujan yang tinggi dan paparan sinar matahari yang tinggi sehingga Anda bisa berada di dalamnya dengan nyaman. Di setiap ruangannya pun dilengkapi jendela agar sinar matahari dan sirkulasi udara dapat masuk secara optimal sehingga isi furniture di rumah tidak akan berjamur.

Kedua perumahan ini berada di lokasi strategis sehingga memudahkan Anda pergi ke mana pun, yaitu dekat dengan bandara, pusat perkantoran, pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah favorit berstandar nasional dan internasional, lapangan golf, dan lainnya. Untuk akses transportasinya, Pavilia at Premier Estate 2 dekat dengan area Jakarta, Gerbang Tol Jatiwarna, dan Gerbang Tol Taman Mini. Sementara, Premier Estate 3 dekat dengan akses Tol Cimanggis Cibitung Gate Cibubur, JORR Gate Jatiwarna, Tol Jagorawi Gate Cibubur, dan jalur LRT.

Tak sampai di situ, kedua perumahan unggulan ini juga dilengkapi fasilitas pendukung di dalam kawasannya. Mulai dari adanya jogging track, taman bermain anak, clubhouse yang terdiri dari fitness centre dan kolam renang, keamanan 24 jam non-stop, internet fiber optic, hingga masih banyak lainnya. Khusus di Pavilia at Premier Estate 2, ada danau buatan yang luas nan asri yang bisa menjadi tempat me time atau quality time terbaik bersama keluarga.

Banyak pilihan unit yang dapat disesuaikan dengan kemampuan calon pembeli, di mana untuk harga unitnya dijual mulai dari kisaran 1,8 miliaran rupiah sampai 4 miliar rupiah untuk pembayaran tunai. Menariknya, banyak promo yang ditawarkan juga, yaitu Free Canopy, Free 50% BPHTB, AJB, dan BBN, Free PPN, serta serah terima yang bisa langsung dilakukan di tahun 2022, jadi Anda bisa langsung tinggal di hunian eksklusif ini. 

Apabila Anda tertarik dengan promo tersebut atau ingin mengenal lebih lanjut dengan dua proyek perumahan dari Premier Qualitas Indonesia, bisa chat Sales Executive Premier Qualitas Indonesia dengan klik ikon WhatsApp yang tertera di bawah ini atau bisa juga klik di sini.

Previous
Previous

Inspirasi Pemilihan Interior Tipe Rumah 120 di Cibubur

Next
Next

5 Cara Menabung untuk Beli Rumah Impian yang Efektif dan Dijamin Berhasil