5 Desain Rumah Mewah 2 Lantai yang Kekinian dan Tampak Menawan

Pada umumnya, rumah mewah dirancang dengan desain eksterior, interior, material bangunan, dan pemilihan perabotan yang megah. Biasanya, untuk mendapatkan rumah mewah, seseorang perlu menggunakan jasa arsitek agar tampilan rumahnya tampak menawan dan sempurna dari berbagai sisi.

Apabila saat ini Anda berencana ingin membeli atau membangun rumah mewah dengan 2 lantai dan masih mencari referensi desain yang tepat, berikut ini ada sejumlah desain rumah mewah 2 lantai kekinian yang bisa jadi pilihan.

Desain Rumah Mewah Klasik

desain rumah mewah 2 lantai klasik

Selain tampak memikat, daya tarik utama pada desain rumah mewah 2 lantai klasik adalah pada pilar tinggi dengan garis vertikal. Jika tertarik dengan satu ini, Anda bisa menggunakan warna krem atau putih pada cat dinding agar tampilan rumah lebih elegan. Jangan lupa juga dengan penggunaan gerbang berbentuk unik untuk memberikan kesan klasik yang kuat.

Desain Rumah Mewah Modern Tropis

desain rumah mewah 2 lantai modern tropis

Bagi Anda yang menyukai nuansa tropis, desain rumah mewah 2 lantai satu ini adalah pilihan tepat. Desain rumah ini cocok diisi dengan eksterior dan interior dengan material bangunan alam, seperti kayu atau batu alam. Anda pun bisa menambahkan elemen lain, seperti pohon atau tumbuhan pada halaman depan atau belakang rumah agar kesan tropis semakin terasa.

Desain Rumah Mewah Kombinasi Hitam Putih

esain rumah mewah 2 lantai hitam putih

Siapa sangka, paduan warna cat dinding hitam dan putih bisa memberikan kesan mewah pada hunian. Desain rumah mewah 2 lantai dengan kombinasi dua warna tersebut bisa diterapkan dengan pilihan warna putih yang dominan dan aksen hitam pada aksen jendela. Bila ingin memberi kesan tampak menawan, Anda bisa tambahkan kolam renang luas.

Desain Rumah Mewah Kaca

desain rumah mewah 2 lantai kaca

Penambahan kaca berukuran besar pada setiap sudut membuat desain rumah mewah 2 lantai ini terlihat lebih elegan. Anda pun bisa menambahkan tanaman atau kolam renang di halaman agar bisa mengurangi kesan panas yang diberikan karena adanya banyak kaca.

Desain Rumah Mewah Atap Datar

desain rumah mewah 2 lantai atap datar

Desain rumah mewah 2 lantai dengan atap datar bisa memberi kesan futuristik, terlebih bila dikombinasikan dengan pemilihan warna yang tepat. Permainan lampu dan keberadaan kolam renang seperti gambar di atas pun bisa menambah kesan futuristik.

Baca juga: 5 Referensi Desain Rumah Mewah 2 Lantai, Pilih Mana?

Itulah beberapa referensi desain rumah mewah 2 lantai yang artikel ini hadirkan sebagai opsi Anda. Setelah melihat poin-poin di atas, apakah ada salah satu desain yang Anda sukai? Bila tertarik dengan rumah mewah 2 lantai berkonsep modern tropis, artikel ini merekomendasikan Anda untuk melihat salah satu perumahaan unggulan dari Premier Qualitas Indonesia. Developer terkemuka ini telah membangun lebih dari 24 proyek hunian eksklusif sejak tahun 1998. 

Premier Estate 3 Extension merupakan salah satu perumahan unggulannya saat ini. Perumahan eksklusif tersebut berada di wilayah Kranggan, Cibubur yang dekat dengan berbagai akses transportasi dan fasilitas publik sehingga strategis ke mana pun.

Perumahan ini menawarkan rumah mewah modern tropis yang dirancang 2 lantai. Setiap unit pun dibangun menggunakan material alam berkualitas sehingga bangunannya dijamin kokoh dan tidak mudah roboh apabila terkena gempa atau banjir. Tak hanya menjual rumah mewah, Premier Estate 3 Extension juga dilengkapi fasilitas penunjang lengkap di dalam kawasannya, yakni ada clubhouse yang terdiri dari kolam renang dan pusat kebugaran, area jogging, taman bermain untuk anak, keamanan terjamin dengan CCTV lengkap di setiap area, dan masih banyak lagi.

Menariknya dari developer ini, Premier Qualitas Indonesia adalah salah satu developer yang mampu melakukan serah terima dalam waktu relatif cepat, yakni 8 bulan sampai 12 bulan dari waktu reservasi, yang mana pada umumnya developer hanya mampu 12 bulan sampai 24 bulan. Di bulan Juni ini pun developer tersebut menawarkan banyak promo bagi Anda yang membeli unit di Premier Estate 3 Extension dengan pembayaran KPR. Mulai dari kanopi gratis, bunga rendah hanya 1,78%, free 50% BBN, AJB, dan BPHTB, hingga serah terima yang bisa dilakukan tahun 2022 ini! 

Jika tertarik dengan promo tersebut atau mau mengenal Premier Estate 3 Extension lebih lanjut, bisa chat Tim Sales Executive Premier Qualitas Indonesia dengan klik ikon WhatsApp di bawah ini atau juga bisa langsung klik di sini.

Previous
Previous

Ketahui 5 Karakteristik Desain Rumah Tropis Klasik

Next
Next

Intip 5 Desain Rumah Idaman Masa Kini, Siapa Tahu Selera Anda!